Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2017
Nice Homework#9 Bunda Sebagai Agen Perubahan Bismillah, Membaca NHW#9 ini, membuatku terpaku beberapa saat pada Qur’an surah Ar Ra’d ayat 11 yang penggalannya sebagai berikut: “.....Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri…” Ayat ini menyadarkanku bahwa perubahan itu bukan sulap bukan sihir yang silsalabim jadi, tapi proses yang terus menerus sepanjang waktu. Ikhtiar kita sebagai manusia untuk berubah menjadi lebih baik lagi dan setelah berubah maka Allah akan menurunkan pertolonganNYA. Jangan pernah bermimpi mengubah dunia, sebelum mampu merubah diri sendiri.  _Everyone is a Changemaker_ ( Setiap orang adalah agen perubahan) Sepakat pakai banget dengan tagline ini Setiap diri, adalah agen perubahan Perubahan besar berasal dari perubahan - perubahan kecil pada diri pribadi. Dan Ibu, adalah perempuan yang menjadi wasilah perubahan dalam keluarga Maka sangat relevan sekali ketika di awal
Nice HomeWork #8 MISI HIDUP DAN PRODUKTIVITAS a. Ambil salah satu dari ranah aktivitas yang sudah teman-teman tulis di kuadran SUKA dan BISA (lihat NHW#7) b. Setelah ketemu satu hal, jawablah pertanyaan “BE DO HAVE” di bawah ini : 1. Kita ingin menjadi apa ? (BE) 2. Kita ingin melakukan apa ? (DO) 3. Kita ingin memiliki apa? (HAVE) c. Perhatikan 3 aspek dimensi waktu di bawah ini dan isilah: 1. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu kehidupan kita (lifetime purpose) 2.Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu 5-10 tahun ke depan ( strategic plan) 3. Apa yang ingin kita capai dalam kurun waktu satu tahun ( new year resolution) --------------------------- Akhirnya sampai juga di langkah ke 8, setiap NHW luar biasa dan kali ini luar biasa dan sangat istimewa. Luar biasa content yang harus dikerjakan Istimewa karena sampai minta perpanjangan waktu Butuh nafas lebih, meski seharusnya ketika kita melangkah dengan benar sejak nhw#1 tentu tidak terlampau sulit mengerjakan nhw-
NHW#7 Bunda Produktif, Menelisik Misi PenciptaanNYA Waktu pun berlalu, kembali NHW 7 menyapa kita. Semakin menarik karena proses MIIP ini semakin mengerucut pada pencarian jati diri. Begitu membaca materi pekan ke 7, membuka ruang renung yang semakin dalam. Dan ketika NHW 7 selesai di posting, niat banget ingin segera menyelesaikan senyampang masih libur dan agenda di waktu 07.00-13.00 lebih longgar dan fleksibel. Namun ada rencana Allah yang lebih indah, ketika adik-adik bisa juga anak-anak gadis : amanah yang dititipkan kepada kami 4 tahun lalu saat mereka baru lulus SMK, diujung liburan hari raya di kampung halamannya ditakdirkan Allah menemukan jodohnya. Dalam waktu sepekan maraton mulai dari diskusi kesiapan menikah, ta’aruf dan khitbah yang dilanjutkan walimah di kota Trenggalek Jawa Timur, mengharuskan diri ini berada dalam proses tersebut bahkan hunting tiket di saat arus mudik balik yang masih ramai untuk terbang ke Surabaya dan menempuh 6 jam lagi perjalanan

Bunda : Manager keluarga

NHW#6 Bunda : Menjadi Manager Dalam Rumah Tangga ALLAH Subhaanahu Wa Ta’ala  berfirman : “Sehingga apabila dia telah dewasa dan usianya mencapai empat puluh tahun, ia berdo’a : “Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat ENGKAU yang telah ENGKAU berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang shalih yang ENGKAU ridhoi; berilah kebaikan kepadaku dengan memberikan kebaikan kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertobat kepada ENGKAU dan sesungguhnya aku termasuk orang2 yang berserah diri.”” (Al-Qur’an, Surat Al-Ahqaf, ayat 15). Mengawali NHW#6 ini dengan penggalan ayat Al-Qur’an ini sebagai pengingat diri, bahwa diusia yang tak lagi muda ini, bukan jalan pelan asal nyampe lagi falsafahnya, tapi jalan cepat bahkan berlari agar waktu yang tak seberapa ini bisa di manfaatkan dengan baik. Dan sungguh, meski sudah menduga sebelumnya, kuliah Matrikulasi IIP ini salah satunya pasti membahas ini, tetap saja merasa nampol banget ketika mendapa