Assalamu'alaikum Bunda Pembelajar Setelah menyimak materi kedua tentang bagaimana membentuk tim yang solid di kelas Bunda Saliha mulai nih kebayang seperti apa perjalanan kelas Bunda Saliha. Tidak ada masalah yang sepele, masalah tetaplah masalah, bedanya adalah bagaimana kita menghadapinya. Menghindar dan lari dari masalah bukan solusi, tapi mencintai masalah adalah langkah awal menyelesaikannya. Cara Asyik Mencintai Masalah Pada tahap sebelumnya kita diminta untuk merenungkan apa sih masalah kita? Ini namanya cari masalah ya, eits tapi cari masalah untuk dicintai dan dijadikan tantangan yang seru lho. Trus gimana bisa begitu? Identifikasi dan definisikan masalah Diantara segambreng masalah kita, kadang kita tidak menyadarinya dan masalah itu akan tetap jadi masalah sampai kapanpun. Tidak ada cerita masalah selesai dengan sendirinya, yang ada kita mengabaikan masalah itu hingga tidak jadi masalah bagi kita. Tapi belum tentu bagi orang lain. Nah diantara masalah-masalah itu kita ca...