Assalamu'alaikum Bunda Pembelajar. Saatnya melakukannya review jurnal. Kali ini adalah jurnal menggali akar masalah sehingga lebih dalam lagi dan menemukan problem statement tim.Nah pada review kali ini pengumuman buddy disampaikan setelah penutupan questival kemerdekaan. Disaat perasaan kita masih tumpah ruah pada kemeriahan questival dan pengumuman pemenang. Terlebih timku menjadi pemenang pada salah satu tantangan, bahagia banget. Saatnya bertemu dengan buddy Nuansa kebahagiaan masih belum hilang, diskusi di tim masih saja ramai. Tak lupa kami harus segera membuka link buddy agar tahu siapakan pasangan review kali ini. Setelah menelusuri satu per satu nama, lho kok buddyku sama dengan review yang pertama. Kuambil kaca mata menyakinkan, sama saja. Pasanganku adalah buddy pertamaku. Besoknya balik lagi buka link, tetap saja tak berubah. Lalu sebuah pesan masuk dalam kontak WA yang menyatakan kalau mbak ini adalah pasangan buddyku. Sebentar, aku mencari link buddy di Facebook group...