Langsung ke konten utama

Jurnal Pekan ke 7

Rayakan Kemajuan

Hip.. Hip... Horeee. 
Saatnya kita berpesta. 
Pada pekan ketujuh ini kami dalam program mentorship akan merayakan kemajuan. 
Seneng ya, iyalah setiap perayaan itu menyenangkan. Penuh warna warni dan suka ria. Penjor dan hiasan bertebaran. Seperti perayaan hari kemerdekaan RI. Meriah. 

Bagaimana perayaan di program mentorship ini. Mari kita simak ya. 

Selebrasi bersama Mentor dan Mentee

Sebagai Mentor 
Kemajuan Mentee :
Mentee Pertama. Mbak Angie (Jeddah) 
Kemajuan Selama Menthoring
  1. Sudah konsisten menghafal dan muroja'ah Al Qur'an
  2. Meski pernah gagal dalam ujian tahsin tapi tetap semangat
  3. Selalu termotivasi dan ingat tujuan awal program mentorship
  4. Bersama anak - anak semangat memperbaiki bacaan Al-Quran Qur'an dan menghafal
  5. Berharap pahala dari Allah juga mengalir pada Alm. Ibunya
Apresiasi dari Mentee ke Mentor 
  1. Selalu menginspirasi 
  2. Baik banget
  3. Selalu memberi masukan
  4. Sharing pengalaman
  5. Bisa diajak curhat

Mentee kedua. Mbak Rahma (Bekasi) 
Kemajuan selama program mentorship
  1. Lebih rilex membersamai anak-anak dengan program tazkiyatun nafz
  2. Tidak selalu mengegas anak-anak, lebih natural sesuai perkembangan anak
  3. Jadwal yang sudah dibuat sudah mulai konsisten dikerjakan dan jarang bolong lagi
  4. Wawasan lebih luas
Apresiasi kepada Mentor
  1. Bisa membuat nyaman dalam diskusi dan tidak segan bertanya
  2. Amazing 
  3. Responsif, selalu cepat tanggap dalam diskusi. 

Mentee ketiga. Mbak Zulfia (Trenggalek) 
Kemajuan selama program mentorship 
  1. Bisa membuat portofolio anak
  2. Mulai mengerjakan portofolio anak
Apresiasi kepada Mentor. 
  1. Mampu mencairkan suasana
  2. Berasa ketemu Ibu sendiri 
  3. Disiplin dan punya komitmen yang tinggi. 
Sebagai Mentee
Kemajuan sebagai Mentee
  1. Sudah keren banget
  2. Rajin dan runut menjalankan apa yang sudah diprogramkan
  3. Jujur akan kendala yang ada dalam pelaksanaan
  4. Cukup konsisten berjalan sesuai mindmap dan tujuan 
  5. Lengkap dengan langkah-langkah pencapaiannya. 

Apresiasi kepada Mentor :
  1. Terima kasih sudah memberi motivasi


Mewarnai Versi Terbaik

Setiap perjalanan selain ada jatuh bangun juga ada kesuksesan. Pekan ini menjadi versi terbaik dalam program mentorship setelah dulu di tahap kepompong dengan tantangan 30 hari. 
Tentunya seneng banget bisa berada pada versi terbaik ini. 
"Ternyata aku bisa"
Sungguh pekan berbinar karena menemukan apa yang dicari dan akan diaplikasikan. 

Versi terbaikku pekan ini ibarat warna pelangi yang cerah. Karena pekan ini membuat semangat meningkat dan semakin bergairah, meski tinggal sepekan lagi tahap kupu-kupu ini akan berakhir. 

Saatnya mewarnai kupu-kupu agar nanti ketika terbang menjadi kupu-kupu yang indah. Warnaku cerah. 

Seru juga belajar mewarnai lagi. Pertama mengunakan editing kamera, euy susah. 
Kalau ke picsArt, eh tak ada fasilitas mewarnai, ada sih tapi warnanya sudah paten. Mencoba aplikasi lain, picsArt colour. Euh hasilnya kurang memuaskan. Bisa pilih warna tapi mengaplikasikannya mengunakan tangan dan hasilnya, karena tangan lebih gede dari kuas maka warna belepotan. 
Balik lagi mengunakan picsArt biasa saja dengan warna seadanya. Tapi tetep cerah kok warnanya. 
Dan beginilah hasilnya. 


Alhamdulillah jurnal pekan ke 7 sudah selesai. Kali ini lebih awal dari biasanya. 
Meski nunggu juga jawaban dari salah satu Mentee karena ada hal yang perlu dikonfirmasi. 

#jurnalke7
#tahapkupukupu
#buncek1
#institutibuprofesional
.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sebuah Catatan Tentang Rumah Bijak Digital

Tentang Tim Rumah Bijak Digital bisa disimak di link video berikut ini. Tentang Rumah Bijak Digital Semua kegiatan tim rumah bijak digital , terekam dalam catatan di website kami ini. Sepenggal Catatan Rubi Digi Ketika awal kuliah Bunda Saliha dimulai, tak terbayangkan bakal seperti apa nantinya. Meski kepingan puzzle perkuliahan sedikit tergambar, namun seperti apa gambar yang terukir dari susunan puzzle itu sama sekali tak terduga. Sampai akhirnya kini susunan puzzle itu mulai terlihat bentuknya. Mengawali masa perkuliahan Bunda Saliha ketika pandemi gelombang kedua dimulai. Tak luput, saya pun merasakan juga seperti apa ketika virus itu menghampiri keluarga kami. Berdua suami, beriringan melawan virus yang hingga kini belum juga hilang dari peredaran. Syukur, kami tak sampai harus dirawat di rumah sakit, hanya isolasi mandiri saja di rumah. Masih bisa mengikuti materi kuliah Bunda Saliha meski dengan berbaring saja. Tak terasa enam bulan masa perkuliahan Bunda Saliha berlalu, tak mu

Tim Rubi Digi Menetapkan Tujuan Dengan SMART

Assalamu’alaikum bunda pembelajar! Pernah keluar rumah, terus jalan tanpa tujuan? Pasti kita merasakan nothing kan ya. Segala sesuatu akan lebih terukur dan bermakna jika kita menetapkan tujuan sebelum memulainya. Dengan membuat tujuan kita akan mengetahui arah yang akan kita tuju, jalan yang hendak kita tempuh, cara mencapainya, bahkan bisa mengevaluasi apakah jalan kita sudah benar atau malah melenceng dari tujuan yang kita buat. Alasan Pentingnya Menetapkan Tujuan Setiap lembaga atau organisasi butuh perencanaan yang matang agar berjalan dengan baik. Ibarat membawa bahtera untuk mengarungi samudra luas, pasti bukan sekedar berlayar tanpa arah. Harus ada tempat yang akan dituju. Bagaimana bahtera bisa berlayar jika tak jelas arahnya kemana? Jangan bilang sekedar ikut arus, karena bahtera bisa karam di tengah perjalanan. Ciri sebuah organisasi atau tim yang memiliki tujuan: Mereka memiliki keyakinan akan tujuan hidup dalam hal ini tujuan agar tim bisa terus bergerak maju Memiliki pere

Apresiasi Aksi Tim Rubi Digi

Apresiasi Aksi  Ibu pembelajar, setelah Kongres ibu pembaharu, maka sampailah pada materi yang ke 7 yaitu apresiasi aksi. Pada materi ini, dibahas tentang apa yang harus dilakukan oleh tim untuk mengevaluasi aksi yang berjalan selama milestone yang sudah disepakati.  Setiap kegiatan atau aksi, ketika kita mengharapkan adanya dampak yang terlihat maka harus ada apresiasi aksi yang tujuannya untuk melihat sejauh mana efektifitas aksi yang sudah kita lakukan juga apa manfaat yang bisa diambil oleh penerima manfaat. Komponen yang ada dalam apresiasi aksi Pertama, Impact : Impact adalah dampak dari aksi yang sudah kita lakukan pada penerima manfaat atau sosial masyarakat lebih luas.   Apa pentingnya analisa dampak sosial ini untuk aksi kita? Mengukur seberapa besar pengaruhnya pada diri sendiri, lingkungan terdekat dan lingkungan sosial baik di dunia maya maupun di dunia nyata Mengevaluasi kegiatan / aksi yang sudah dilakukan apakah sdh on track , apakah dampak aksi sesuai indikator yg dit