Diawal ketika masih telur hijau, di ranah tidak bisa dan tidak suka salah satunya adalah berkenalan selain kegiatan yang berbau marketing dan promosi.
Tepatnya, memulai perkenalan.
Meski kalau sudah kenal ya lancar-lancar saja, bisa ngobrol apa saja , bercanda dan rame juga.
Bukan tipe yang memulai, memulai perkenalan, memulai obrolan.
Eh lha kok games pekan ke 5 di kelas bunda cekatan ini camping di hutan pinus lalu masuk tenda demi tenda untuk berkenalan.
Uwooo banget kan. Sepertinya seru, melengkapi keseruan kelas Buncek yang selalu penuh kejutan. Penasaran, takut-takut juga deg-degan.
Tantangan besar ini.
Lalu si ulat introvert ini lebih memilih berjalan dari satu tenda ke tenda lain, mengetuk satu-persatu tenda. Menjumpai secara personal secara random tanpa target tertentu, pokoknya yang bisa dijumpai dan yang belum kenal atau berteman di medsos sebelumnya
Tidak berani kalau harus mengeluarkan suara buat woro-woro di lapangan hutan pinus media sosial.
Malu *tunduk kepala, tutup muka
Ya sedapatnya, meski sudah mancing pakai senyum manis dan berhai-hai seramah mungkin.
Tak sedikit juga justru saat si ulat introvert sedang melipir mojok di sudut tenda, ada teman yang berbaik hati mendatangi dan menawarkan perkenalan.
Tentu ulat introvert pemalu ini menyambutnya dengan senang bahagia dan menerima perkenalan dengan senang hati.
![]() |
Ini teman-tekanku, dari berbagai regional sejagad raya. Semua berkumpul di camping ground hutan pinus buncek IIP. |
Ada 20 orang yang berhasil dikenali oleh ulat introvert, 20 orang dari berbagai regional, ada yang dari sesama pulau Kalimantan meski berbeda regional, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumatera, Jakarta, Asia Tangerang , Asia dan non Asia. Cukuplah sementara.
![]() |
Kelas-kelas favorit teman-tekanku. Kenalannya random, nggak pilih -pilih, tapi jadinya malah banyak dari kelas management waktu, sekelas denganku. |
Selain dapat teman - teman baru, juga mendapat banyak pelajaran.
Salah satunya adalah : memelihara Husnudzon , berbaik sangka.
Diantara yang diketuk pintunya, tidak semua langsung merespon, berhari-hari lamanya bahkan sampai hari terakhir akan menukiskan jurnal. Tetap husnudzon lah ya, mungkin lagi sibuk dan bukan waktu yang tepat buat bertamu atau seribu uzur yang lain.
Dengan selalu mengedepankan pikiran positif juga menghilangkan ghil, akan tetap terasa indah dan serunya camping ini. Bergaul dengan banyak teman di seantero jagad raya. Ibu profesional kan ada di mana-mana.
Tambah seru kan....tantangannya.
Selain mengasah skill interpersonalku yang nggak bagus amat, keluar dari zona nyaman, juga sarana tazkiyatun nafs.
Terima kasih bagi yang telah berkenan menerima ketukan pintu dan bertegur sapa.
#janganlupabahagia
#jurnalminggu5
#materi5
#kelastelur
#bundacekatan
#buncekbatch1
#buncekIIP
#Instututibuprofesional
Komentar
Posting Komentar